You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
100 Panitia Kurban Dilatih Memotong Hewan Kurban
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

100 Panitia Kurban Dilatih Memotong Hewan Kurban

Suku Dinas Kelautan Perikanan dan Ketahanan Pangan (KPKP) Jakarta Pusat melakukan pelatihan cara memotong hewan kurban yang baik dan seusai syariat Islam. Sebanyak 100 petugas panitia kurban dari 8 kecamatan di Jakarta Pusat mengikuti pelatihan tersebut.

Selain teori, peserta juga diajak praktik langsung cara penyembelihan hewan kurban. Terutama untuk sapi, ada teknik khusus dalam menjatuhkan ke tanah sebelum dipotong

Kepala Suku Dinas Kelautan Perikanan dan Ketahanan Pangan (KPKP) Jakarta Pusat, Mulyadi mengatakan, pelatihan pemotongan hewan kurban dilakukan agar seluruh pemotong hewan dapat melaksanakan tugasnya sesuai dengan syariat Islam dan sesuai standar kesehatan manusia, hewan dan veteriner (Kesmavet). Sehinga hewan kurban yang dikurban halal dikonsumsi.

"Selain teori, peserta juga diajak praktik langsung cara penyembelihan hewan kurban. Terutama untuk sapi, ada teknik khusus dalam menjatuhkan ke tanah sebelum dipotong," ujar Mulyadi, Kamis (10/9).

Hewan Kurban Belum Cukup Umur Ditemukan di Jaksel

Pelatihan ini melibatkan Perhimpunan Doker Hewan Indonesia (PDHI) dan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jakarta Pusat. Dalam pelatihan ini peserta diberikan pengetahuan tentang penyakit yang biasa terjadi pada hewan kurban. Misalnya, ping eye, flu, kembung, skabies atau gudik/kurap. "Jadi sebelum dipotong harus tahu penyakit dan cara pengobatannya," ucapnya.

Syarat-syarat hewan kurban yang sah untuk dijadikan kurban, misalnya, hewan tersebut sehat, tidak sedang menderita penyakit menular maupun tidak menular. Kemudian berat badan mencukupi, hewan tidak cacat pada mata, telinga, kaki dan kondisi fisik seluruhnya normal.

"Untuk usia kambing harus lebih dari 1 tahun dan sapi lebih dari 2 tahun. Kemudian jenis kelamin harus jantan, dengan ukuran tubuh lebih besar dan tidak mengganggu perkembangbiakan atau pertumbuhan populasi," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1448 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1371 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1283 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1249 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1124 personFolmer