You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jokowi: DKI Sudah Penuhi Kebutuhan Dasar Warga
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Jokowi Gelar Kuis Bagi Siswa PAUD

Ratusan siswa Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) Cahaya Permata Indonesia (CPI) dan Rumah Pintar Jendela Dunia Rumah Susun Marunda, Jakarta Utara mendatangi kantor Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo di Balaikota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Selasa (22/4).

Siapa Gubernur DKI Jakarta? Sejumlah siswa pun langsung berebut menjawab Pak Joko Widodo

Setelah sempat menunggu cukup lama, akhirnya keinginan ratusan siswa PAUD tersebut untuk bertemu orang nomor satu di Jakarta itu terpenuhi. Jokowi yang mengenakan kemeja putih lengan panjang menemui ratusan siswa PAUD tersebut. Jokowi pun mengadakan kuis berhadiah tas yang berisi dua buku tulis, dua pulpen, dan satu kotak makanan bagi siswa yang bisa menjawab pertanyaan yang diberikan.

Jokowi pun mengajukan pertanyaan-pertanyaan kepada siswa. "Siapa Gubernur DKI Jakarta? Sejumlah siswa pun langsung berebut menjawab Pak Joko Widodo. Jokowi melanjutkan pertanyaannya, Siapa Wakil Gubernur DKI Jakarta, siswa pun ramai-ramai menjawab Ahok. Siswa yang menjawab dengan benar langsung diberikan hadiah berupa tas.

Antisipasi Pelecehan Seks, Disdik Sebarkan Edaran

Mantan Walikota Solo itu mengatakan, proses belajar mengajar tidak hanya bisa dilakukan di kelas saja, tetapi bisa saja di luar ruangan, seperti ke kebun binatang, museum, bank, pabrik atau ke Balaikota seperti ini.

"Jangan hanya di kelas, seperti masalah tumbuhan bisa diberikan pelajaran di kebun raya, masalah sejarah bisa diberikan di museum," ujar Jokowi.

Ia menambahkan, jika proses belajar mengajar sesekali dilakukan di luar ruangan, tentu anak senang dan belajar tidak menjadi suatu yang membosankan. "Sehingga bisa tersenyum, tidak monoton," ungkapnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1459 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1268 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1066 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1000 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye972 personDessy Suciati