You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Perjalanan Kereta Api Baru Normal Besok Pagi
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Besok Pagi, Perjalanan KRL Kembali Normal

Tabrakan yang melibatkan dua KRL Commuter Line di Stasiun Juanda, Sawah Besar, Jakarta Pusat, menyebabkan sejumlah perjalanan kereta api terganggu, Rabu 23/9). Terutama KRL untuk tujuan Jakarta-Bekasi dan Jakarta-Bogor. Sedangkan kereta api jarak jauh, sejauh ini belum mengalami gangguan.

Semua KRL dari arah Bogor dan Bekasi, kita hentikan di Stasiun Manggarai

Kepala Daop 1 PT Kereta Api Indonesia (KAI), Apriyono Wedi Chresnanto mengatakan, kecelakaan dua KRL menyebabkan gangguan perjalanan KRL. Namun ia belum dapat menyebutkan jumlah perjalanan KRL yang terganggu. Yang pasti, KRL dari arah Stasiun Kota, tidak bisa melintas lagi ke arah Stasiun Juanda. Perjalanan dialihkan ke arah Stasiun Kampung Bandan, Kemayoran dan Pasar Senen. Sedangkan dari arah Bekasi maupun Bogor, kereta hanya mengakhiri perjalanan hingga Stasiun Manggarai.

"Semua KRL dari arah Bogor dan Bekasi, kita hentikan di Stasiun Manggarai. Selanjutnya KRL balik arah ke tujuannya masing-masing. Namun kami belum tahu berapa jumlah perjalanan KRL yang terganggu," ujar Apriyono.

Gerbong KRL akan Dievakuasi ke Balai Yasa

Sedangkan KRL tujuan Tangerang dan Serpong, kondisinya normal, tidak mengalami gangguan. Kemudian untuk KA tujuan jarak jauh, sejauh ini belum ada gangguan. Terlebih KA yang biasa berangkat dari Stasiun Jakarta Kota belum ada. Nantinya KA jarak jauh akan diberangkatkan dari Stasiun Pasar Senen dan Gambir.

Untuk mencegah terjadinya penumpukan penumpang, pihaknya sudah mengumumkan di seluruh stasiun yang ada di sepanjang jalur Jakarta-Manggarai. Bahwa perjalanan KA tidak bisa terlayani karena sedang mengalami gangguan. Pengumuman sudah dilakukan sejak pukul 16.00 menggunakan pengeras suara.

"Penumpang sudah diimbau untuk menggunakan transportasi lain karena perjalanan KA terganggu. Dengan demikian tidak ada lagi penumpukan penumpang," imbuh Apriyono.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1090 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1061 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1041 personNurito
  4. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye943 personTiyo Surya Sakti
  5. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye940 personAldi Geri Lumban Tobing