Pengurusan Dokumen Korban Kebakaran Jembatan Besi Dibantu
access_time Senin, 28 September 2015 20:26 WIB
remove_red_eye 2936
person Reporter : Septradi Setiawan
person Editor : Widodo Bogiarto
Lurah Jembatan Besi, Makmun mengatakan, pihaknya tengah melakukan pendataan terkait dokumen milik warga yang terbakar, seperti KTP, akta kelahiran, ijazah kartu keluarga dan surat nikah.
Khusus program pemutihan dokumen KTP, kami laksanakan Sabtu (3/10)
"
Khusus program pemutihan dokumen KTP, kami laksanakan Sabtu (3/10) . Kami siap bantu bagi warga yang dokumennya rusak karena ikut terbakar," kata Makmun, Senin (28/9).Adapun tata cara dalam melakukan proses pemutihan tersebut, lanjut Makmun, warga hanya cukup melaporkan kehilangan pada RT dan RW setempat.
Puskesmas Siap Layani Korban Kebakaran TamboraKemudian setelah itu, pihak kelurahan akan melakukan pengecekan bersama Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil dengan cara membuka database dan sandi KTP.
"Lalu data tersebut dibawa ke kelurahan. Dan ingat, ini program untuk warga asli saja, artinya yang memiliki KTP sini. Kebetulan saya sudah koordinasikan dengan Dinas Dukcapil dan kecamatan," tandasnya.