You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dinkes Pantau Warga di Lokasi Penemuan Sapi Terindikasi Antraks
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Warga di Lokasi Penemuan Sapi Terindikasi Antraks Dipantau

Dinas Kesehatan DKI Jakarta terus mengawasi warga di lokasi yang ditemukan sapi terindikasi terkena antraks. Bagi warga yang mengalami gejala menyerupai antraks diminta untuk segera melapor dan memeriksakan diri.

Tapi  kita monitor terus ada tanda-tanda apa tidak. Kalau ada yang merasakan gejala, segera lapor. Puskesmas setempat akan pantau terus

Kepala Dinas Kesehatan DKI Jakarta, Koesmedi Priharto mengatakan, pihaknya langsung melakukan pemeriksaan terhadap warga yang ada disekitar penemuan sapi terindikasi antraks. Hingga saat ini belum ditemukan warga yang mengelami gejala seperti antraks.

"Kita sudah lakukan surveillance (pemeriksaan) menular ke orang atau tidak. Ternyata memang sampai saat ini, laporannya masih belum ada penyebaran ke orang," ujar Koesmedi, kepada Beritajakarta.com, di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (1/10).

Dua Sapi Kurban Ditemukan Terindikasi Antraks

Koesmedi mengatakan, gejala yang timbul akibat penyakit antraks seperti mulut berbusa, lemas, muntah-muntah, dan panas. "Ya semua orang yang ada di situ kita surveillance, tanda-tandanya kita lihat. Tapi untuk sapinya kita belum tahu apa antraks atau bukan. Tapi kemungkinan dari tanda-tanda yang dilihat antraks," ucapnya.

Menurut Koesmedi, pihaknya telah mengirim sampel sapi ke laboratorium di Subang, Jawa Barat. Hasil laboratorium akan keluar dalam dua pekan ke depan. "Tapi  kita monitor terus ada tanda-tanda apa tidak. Kalau ada yang merasakan gejala, segera lapor. Puskesmas setempat akan pantau terus," katanya.

Seperti diketahui, Dinas Kesehatan DKI Jakarta menemukan hewan kurban sapi yang terindikasi terkena antraks. Keduanya berasal dari daerah yang sama, yakni Jawa Barat. Kedua sapi tersebut ditemukan di wilayah Kelurahan Pela Mampang dan Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4298 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1733 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik