You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Tiga Gedung Parkir Akan Dibangun di Kebon Kacang
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Jakpus akan Bangun Tiga Gedung Parkir di Kebon Kacang

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Pusat, akan membangun tiga gedung parkir di kawasan Kebon Kacang, Tanah Abang.

Kalau sudah selesai dibangun maka tiga lokasi ini bisa menampung 1.500 sepeda motor

Wali Kota Jakarta Pusat, Mangara Pardede mengatakan, gedung parkir yang akan dibangun bersifat knock down. Masing-masing gedung memiliki tiga hingga empat lantai, sehingga tiga gedung ini diharapkan mampu menampung 1.500 kendaraan sepeda motor.

Gedung Parkir 11 Lantai Akan Dibangun di Tamansari

Tiga gedung parkir itu akan dibangun di Jl Kebon Kacang 30 nomor 17 RT 05/04 dengan luas lahan 300 meter persegi. Kemudian di Jl Kebon Kacang 29 nomor 1 RT 08/04 seluas 500 meter persegi dan di Jl Kebon Kacang 32 RT 07/04 Kebon Kacang seluas 200 meter persegi.

"Kalau sudah selesai dibangun maka tiga lokasi ini bisa menampung 1.500 an sepeda motor yang parkir," ujar Mangara Pardede, saat meninjau pelaksanaan penertiban parkir liar di Jl Kebon Kacang IX, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Senin (12/10).

Ditambahkan Mangara, jika sudah tersedia lahan parkir maka kawasan Kebon Kacang akan ditata agar tertib dan tidak ada lagi parkir kendaraan di jalan.

"Ini untuk mencegah maraknya parkir liar di jalan," tandas Mangara.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4045 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2783 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1758 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1561 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1425 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik