You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Belasan Petugas PPSU Menoping Pohon di Jl Balap Sepeda IV
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Pohon di Jl Balap Sepeda IV Ditoping

Belasan petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Rawamangun, Jakarta Timur melakukan penopingan pohon di sepanjang bantaran Kali Praktekan, Jalan Balap Sepeda IV.

Takutnya ada gesekan, angin lagi kenceng-kencengnya. Batang pohonnya juga sudah pada keropos

Lurah Rawamangun, Mintarsih mengatakan, kegiatan itu dilaksanakan lantaran banyak pohon rindang di lokasi tersebut yang bersentuhan dengan kabel listrik. Selain itu banyak dahan dan daun yang menutupi PJU.

"Takutnya ada gesekan, angin lagi kenceng-kencengnya. Batang pohonnya juga sudah pada keropos," kata Mintarsih, Kamis (8/10).

Bahayakan Warga, Pohon Tua Ditoping

Menurut Mintarsih, kegiatan penopingan itu sudah dilakukan sejak Rabu (7/10) hingga hari ini. "Ada sekitar 100 meter sepanjang bantaran kali. Dan itu juga sudah masuk Qlue, untuk alat kita bekali gergaji mesin, kalau untuk armada pengangkut sampah hasil penopingan kita bekerja sama dengan seksi kebersihan kecamatan," tuturnya.

Dan untuk melakukan penopingan, lanjut Mintarsih, dikerahkan 12 petugas PPSU. "Ada 12 petugas PPSU. Untuk sampahnya didapat sebanyak satu unit truk besar," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3684 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1087 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye954 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye932 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye929 personNurito