You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Turap Saluran PHB Pinang Jakut Diperbaiki
.
photo Suriaman Panjaitan - Beritajakarta.id

Turap Saluran PHB Pinang Jakut Diperbaiki

Dinding turap saluran penghubung (PHB) Pinang, di Jalan Kelapa Puan, Koja, Jakarta Utara masuk tahap perbaikan. Pemeriksaan dinding turap yang rawan jebol pun dilakukan sepanjang saluran tersebut.

Sudah mulai diperbaiki Kamis (8/10) malam. Konstruksi pondasinya masih baik, jadi nggak perlu dipasang sheet pile

"Sudah mulai diperbaiki Kamis (8/10) malam. Konstruksi pondasinya masih baik, jadi nggak perlu dipasang sheet pile," ujar Tri Djoko Sri Margianto, Kepala Dinas Tata Air DKI Jakarta, Jumat (9/10).

Menurut Tri, turap tersebut sudah sejak lama jebol. Hanya saja kurang perhatian dari Suku Dinas Tata Air Jakarta Utara. "Itu dinding saluran PHB saya sudah dengar jebol dari tahun 2014. Itu juga saya tanyakan ke Sudin Tata Air Jakarta Utara. Untuk masalah ini, orang sudin di sana kita akan evaluasi," ucapnya.

Monumen dan Makam Ade Irma Diusulkan Dibuka untuk Umum

Tri mengatakan, saluran PHB yang jebol itu memiliki ukuran panjang tujuh meter dengan tinggi tiga meter. Dan perbaikan menggunakan bahan batu kali.

"Kita juga pantau, di sepanjang saluran phb itu ada beberapa titik dindingnya yang rawan jebol. Itu juga kita akan benahi secara bertahap," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3652 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1053 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye893 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye881 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye839 personNurito