You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudah Ditertibkan, PKL Tanjung Duren Kembali Berjualan
.
photo Septradi Setiawan - Beritajakarta.id

Puluhan PKL Kembali Berjualan di Tanjung Duren Utara

Puluhan pedagang kaki lima (PKL) kembali berjualan di Kelurahan Tanjung Duren Utara, Grogol Petamburan, Jakarta Barat. Padahal, Rabu (28/10) kemarin, lokasi tersebut telah ditertibkan petugas gabungan.

Kita lagi mendata ulang para PKL untuk dibina Suku Dinas KUMKMP (Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan)

Tercatat ada sekitar 60 PKL yang berjualan di lokasi itu. Jenis dagangan yang dijual antara lain makanan, minuman, pulsa, sepatu bekas dan pakaian.

75 Lapak PKL di Tanjung Duren Utara dan Selatan Ditertibkan

Lurah Tanjung Duren Utara, Augus Fabian mengatakan, untuk sementara puluhan PKL tersebut diperbolehkan menggelar lapaknya. Pasalnya proses pendataan relokasi ke Jalan Alpukat II tengah berlangsung.

"Kita lagi mendata ulang para PKL untuk dibina Suku Dinas KUMKMP (Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan). Makanya untuk sementara ini saya beri izin berjualan di situ, tapi dengan catatan mereka diperbolehkan berjualan asalkan menggunakan gerobak, tidak permanen," kata Augus, Kamis (29/10).

Menurut Augus, relokasi puluhan PKL akan berlangsung sekitar awal November. Sebab, saat ini pihaknya masih menunggu hasil final jumlah pedagang yang tengah didata.

"Kita sudah melakukan pembahasan, jadi begitu pendataan selesai, mereka langsung dipindahkan ke tempat yang baru," ujar Augus.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4111 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2797 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1785 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1580 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1445 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik