You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Polda Bentuk Satgas Banjir
.
photo doc - Beritajakarta.id

Polda Bentuk Satgas Banjir

Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya membentuk satuan tugas banjir untuk mengantisipasi terjadinya kemacetan, genangan, banjir dan pohon tumbang di ibukota dan sekitarnya.


"Tugas utamanya mengantisipasi dampak awal dari banjir. Seperti beberapa waktu lalu turun hujan dan terjadi genangan air dan membuat kemacetan di sejumlah lokasi," kata AKBP Valentino Tatareda, Wakil Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya, Selasa (10/11).

Dikatakan Valentino, satgas banjir ini juga bertugas apabila terjadi kepadatan kendaraan yang disebabkan maraknya pengendara sepeda motor yang berteduh di underpass, kolong jembatan maupun flyover.

Pengendara Motor Dilarang Berteduh di Bawah Flyover

"Kami akan mengambil langkah awal, mengantisipasi dampak dari musim hujan, sampai nanti apabila terjadi banjir, kita antisipasi semua," ujar Valentino.

Menurut Valentino, sebanyak 200 personel akan disiagakan di sejumlah titik rawan genangan dan banjir.

"Personel dilengkapi 20 unit mobil ranger, motor trail, gergaji mesin, pompa air, ban karet dan lainnya," tandas Valentino.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wakil Ketua Komisi A Sambut Positif Program Pemutihan Ijazah

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1968 personFakhrizal Fakhri
  2. Ingub No 6/2025 Efektif Bentuk Kebiasaan Baru Gunakan Transportasi Umum

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1755 personFakhrizal Fakhri
  3. DPRD DKI Ingatkan Warga Waspada Informasi Palsu Rekrutmen PPSU

    access_time30-04-2025 remove_red_eye1649 personFakhrizal Fakhri
  4. DPRD DKI Adakan Fit and Proper Test Calon Wali Kota dan Pejabat Tinggi

    access_time02-05-2025 remove_red_eye1594 personFakhrizal Fakhri
  5. Legislator Dorong Perluasan Aturan ASN DKI Gunakan Transportasi Umum

    access_time01-05-2025 remove_red_eye1386 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik