Petugas Dishubtrans Harus Proaktif Saat Hujan
Kepala Suku Dinas Perhubungan dan Transportasi Jakarta Selatan, Priyanto, meminta petugas di lapangan agar sigap dan tanggap untuk segera melakukan pengaturan arus lalu lintas, jika terjadi genangan, banjir atau pohon tumbang.
Saya minta petugas untuk lebih proaktif, karena saat ini sudah masuk musim hujan
"
Saya minta petugas untuk lebih proaktif, karena saat ini sudah masuk musim hujan ," kata Priyanto, Selasa (17/11).Selain itu, Priyanto berharap petugas melakukan antisipasi dengan menyiapkan sejumlah jalur alternatif untuk pengalihan arus jika terjadi genangan atau banjir. Sehingga kawasan tersebut tidak bisa dilalui kendaraan bermotor.
Sudinhubtrans Jaksel Tambah 200 Personel di 2016"Kami juga akan menempatkan minimal dua petugas di sejumlah lokasi rawan banjir. Diharapkan dapat membantu kelancaran arus lalu lintas," ujar Priyanto.
Menurut Priyanto, titik jalan rawan genangan yang bisa menimbulkan kemacetan parah antara lain, Jalan Santa, Jalan Abdullah Syafei, Pasar Penjagalan, Jalan Kapten Tendean, Jalan Bangka, Pesanggrahan, Pondok Labu, Bukit Duri, Rawajati, Jalan Veteran Bintaro dan perempatan Pondok Pinang.