You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Wilyah Ulujami Mulai Digenangi Banjir Kiriman
.
photo Izzudin - Beritajakarta.id

Banjir Kiriman Mulai Genangi Ulujami

Meskipun cuaca cerah di DKI Jakarta, namun beberapa titik di Kelurahan Ulujami, Pesanggrahan, Jakarta Selatan mulai tergenang. Air luapan Kali Pesanggrahan sudah mulai masuk ke rumah warga.

Ini air baru datang sekitar pukul 11.45 tadi. Dan sepertinya makin lama naik

Dari pantauan Beritajakarta.com, saat ini di Perumahan Mini Country RT 09/05 air sudah menggenangi seluruh jalan. Ketinggian air saat ini antara 10-25 sentimeter.

"Ini air baru datang sekitar pukul 11.45 tadi. Dan sepertinya makin lama naik," ujar Suratno, kader Siaga Bencana Kelurahan Ulujami, Rabu (25/11).

Jl Tubagus Angke Tergenang

Hingga saat ini memang air baru sampai pekarangan beberapa rumah yang agak rendah. Belum ada tindakan apapun baik dari warga maupun pihak kelurahan atau kecamatan.

Sementara, Kepala Kantor Penanggulangan Bencana Kota Jakarta Selatan, Danang Susanto mengatakan, pihaknya tetap mengantisipasi dengan memberikan peringtan dini pada masyarakat.

"Kami minta masyarakat waspada jangan sampai terlena. Harus siaga jika air makin naik. Takutnya hujan melanda di Jakarta dan Depok," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1590 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1560 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1150 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1112 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1079 personDessy Suciati