You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Truk Pengangkut Material Terperosok di Jl Lapangan Tembak
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Truk Terperosok di Jl Lapangan Tembak

Truk bernomor polisi B 9439 UIS yang mengangkut material bangunan, terperosok ke bekas lubang galian kabel listrik Perusahaan Listrik Negara (PLN) di Jl Raya Lapangan Tembak, Cibubur, Ciracas, Jakarta Timur.

Saya pikir bekas galian ini sudah dipadatakan, makanya langsung belok saja. Eh tidak tahunya malah ambles

Rizal (29), sopir truk tersebut menuturkan, roda kiri depan terperosok ke tanah bekas galian hingga menyebabkan truk terguling dengan posisi sebagian roda di atas.

“Saya pikir bekas galian ini sudah dipadatakan, makanya langsung belok saja. Eh tidak tahunya malah ambles. Sepertinya pihak kontraktor tidak langung memadatkan tanah yang digalinya,” ujar Rizal, Kamis (26/11).

Proyek Utilitas Rusak Infrastruktur akan Dipolisikan

Ario (34), warga sekitar mengatakan, lubang bekas galian sebenarnya sudah ditutup, namun kurang padat sehingga saat dilintasi kendaraan mudah amblas.

Dituturkan Ario, pekan lalu ada lima sepeda motor tergelincir akibat akibat ceceran tanah bekas galian. “Kalau bekas lubang galian listrik ini cepat diurug dan dipadatkan,kecelakaan ini tidak terjadi. Warga juga sudah kesal lantaran pengerjaan penutupan lubang lamban,” ujar Ario.

Lurah Cibubur, Sapto saat dikonfirmasi mengatakan, galian listrik oleh PT PLN memiliki izin tertulis. Ia menduga kecelakaan tunggal terjadi akibat kelalaian sang sopir saat mengemudikan truk.

Kami juga minta kontraktor untuk segera mengeraskan galian yang sudah selesai ditutup,” ucap Sapto.

Insiden yang terjadi sekitar pukul 13.00 ini, sebab menimbulkan kemacetan di Jl Raya Lapangan Tembak. Arus kendaraan kembali normal, setelah truk berhasil dievakuasi.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2263 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1265 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1222 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1076 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye998 personDessy Suciati