You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
upload youtube
.
photo doc - Beritajakarta.id

Rapim SKPD Juga Akan Diunggah ke Youtube

Setelah banyak rapat yang digelar oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki T Purnama, diupload (unggah) ke dalam situs jejaring sosial youtube, kini kegiatan rapat pimpinan (rapim) Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan Tim Pembebasan Urusan Tanah (TPUT) Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI juga akan diunggah ke dalam situs yang populer di dunia maya tersebut. Kebijakan ini merupakan keputusan Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo.

Rapat pimpinan dan TPUT sekarang semua diupload ke Youtube biar semua orang bisa menilai dan transparan untuk masyarakat,

"Rapat pimpinan dan TPUT sekarang semua diupload ke youtube biar semua orang bisa menilai dan transparan untuk masyarakat," kata Wakil Gubernur DKI, Basuki T Purnama, Minggu (11/5).

Mantan Bupati Belitung Timur itu mengatakan, kegiatan rapim dan rapat TPUT selama ini tidak pernah diunggah  ke youtube.

Walikota Dukung Sanksi untuk Pengunjung Monas

Saat ini , lanjut Basuki, sejumlah kegiatan yang diunggah hanya kegiatan ‎rapat Basuki dengan para SKPD, aksi blusukan Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo, serta kegiatan Pemprov DKI lainnya.

"Iya dong pokoknya kita mau upload semuanya. Biar masyarakat menilai kinerja kita lebih baik," ujarnya.

Sekadar diketahui, dalam akun youtube Pemprov DKI saat ini belum ada rapim maupun rapat TPUT yang diunggah. Total sebanyak 1.720 video kegiatan lain telah diunggah dan sudah dilihat sebanyak 19.943.731 kali.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4000 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2774 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1744 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1553 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1415 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik