You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Basuki Sebut Ikan Mati Bukan Karena Reklamasi
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Basuki Sebut Ikan Mati Bukan Karena Reklamasi

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menyebutkan, matinya ratusan ikan di Pantai Ancol, Jakarta Utara, tidak ada kaitannya dengan reklamasi pulau. Pihaknya tengah meminta Badan Pengelola Lingkungan Hidup Daerah (BPLHD) untuk melakukan pengecekan.

Saya sudah lihat di berita. Kami belum tahu penyebabnya. BPLHD lagi cek dulu

"Saya sudah lihat di berita. Kami belum tahu penyebabnya. BPLHD lagi cek dulu," kata Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (30/11) malam.

Menurut Basuki, kejadian tersebut lebih karena limbah dari sungai. Hal tersebut sering terjadi saat musim hujan tiba. "Saya kira nggak ada hubungan sama reklamasi. Biasanya kalau musim hujan itu dari sungai ya. Kan sungai itu tercemar. Hampir semua sungai yang terhubung itu pada mati (ikannya)," paparnya.

4 Hari, 750 Kilogram Ikan Mati di Ancol

Basuki mengungkapkan, akan memberikan sanksi kepada perusahaan yang merusak lingkungan. Sanksi terberat yang bisa diberikan adalah pencabutan izin. "Harus ada sanksi. (sanksi terberat) Bisa tutup," tegasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Dibuka Besok, Simak Informasi Lengkapnya

    access_time06-03-2025 remove_red_eye14093 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Gubernur Buka Puasa Bersama Warga Kebon Singkong

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1988 personNurito
  3. Transjakarta Bagikan 220 Ribu Produk Gratis di Seluruh Halte BRT

    access_time11-03-2025 remove_red_eye1670 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. PKL dan Parkir Liar di Cempaka Putih Ditertibkan

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1348 personFolmer
  5. Wali Kota Jakut Resmikan JAK Penghubung Semper dan Sukapura

    access_time10-03-2025 remove_red_eye1090 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik