You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Basuki Geram Dishubtrans tak Berani Tangkap Metromini Bobrok
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Basuki: Ada Oknum Dishubtrans Terima Pungli

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) menilai, Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) lemah dalam menindak bus metromini yang berkondisi buruk dan dikendarai supir ugal-ugalan.

‎‎Itu kenapa gak pernah ditangkap. Karena siang hari nyetor si pemilik bus sama orang Dishubtrans

Basuki mengatakan, lemahnya penindakan terhadap metromini maupun kopaja karena adanya oknum petugas Dishubtrans DKI yang menerima pungutan liar (pungli) atau upeti dari supir ataupun dari pemilik bus.

"‎‎Itu kenapa gak pernah ditangkap. Karena siang hari nyetor si pemilik bus sama orang Dishubtrans. Di perempatan, Metromini setor duit ke anak buah bapak," tukas Basuki kepada Kepala Dishubtrans DKI, Andri Yansyah, saat memimpin rapat di Balai Kota, Senin (7/12).

Pemberkasan Kecelakaan Metromini Maut Dilanjutkan

Basuki meminta kepada Dishubtrans agar berlaku adil terhadap layanan taksi online yang selama ini kerap ditindak karena belum berbadan hukum. Hal tersebut harusnya dilakukan pula kepada operator bus metromini yang banyak tidak berbadan hukum.

"Jadi harus fair. Kita bicara keadilan. Pokoknya saya gak mau lihat ada metromini lagi di Jakarta, ga ada lagi makan korban," tegasnya.

Basuki juga mempertanyakan tindakan Dishubtrans terhadap keberadaan taksi gelap yang masih banyak ‎berkeliaran di Jakarta, terutama di bandara-bandara‎.

"Di bandara berantakan taksi gelap. Udah ga ada kir, kondisinya juga gak aman," tandas Basuki.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Besok, Festival Urban Farming Kembali Digelar

    access_time09-07-2025 remove_red_eye2427 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Genangan di Kecamatan Penjaringan Cepat Ditangani

    access_time07-07-2025 remove_red_eye1698 personAnita Karyati
  3. Pimpinan Operator dan Mitra Diajak Merasakan Layanan Transjakarta

    access_time10-07-2025 remove_red_eye1207 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Transjakarta Didorong Kembangkan Layanan Strategis

    access_time11-07-2025 remove_red_eye819 personFakhrizal Fakhri
  5. Pengurus IKAL DKI Jakarta 2025–2030 Resmi Dilantik

    access_time09-07-2025 remove_red_eye714 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik