You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Lurah & Camat Harus Awasi Ketat Penyaluran Raskin
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Lurah & Camat Harus Awasi Ketat Penyaluran Raskin

Saya minta pada lurah dan camat untuk lebih perketat pengawasan

Wali Kota Jakarta Timur, Bambang Musyawardana, meminta pejabat lurah dan camat untuk mengawasi dengan ketat penyaluran beras untuk rumah tangga miskin (raskin) di wilayahnya masing-masing.

Bambang menyebutkan, penyaluran raskin ini sesuai dengan jumlah rumah tangga sasaran (RTS) yang ada di setiap RT. Data tersebut diambil dari Badan Pusat Statistik (BPS) yang telah melakukan survei dan pendataan sebelumnya.

Jual Raskin, Ketua RW 07 Cakung Timur Dibekuk

"Ke depan saya minta pada lurah dan camat untuk lebih perketat pengawasan, agar raskin ini benar-benar tepat sasaran,” ujar Bambang." ujar Bambang, Rabu (16/12).

Setiap RTS, jelas Bambang, berhak mendapatkan raskin sebanyak 15 kilogram per bulan. Mekanisme penyalurannya adalah, raskin disuplai dari gudang Bulog langsung ke kantor kelurahan. Dari kelurahan raskin diambil oleh pengurus RW dan langsung didistribusikan ke para RTS yang berhak menerimanya.

“Kasus di Cakung Timur itu terjadi kemungkinan di tengah jalan RW langsung belok dan menjual ke pihak lain. Warga RTS kesal karena seharusnya dapat raskin malah tidak makanya langsung dilaporkan polisi,” tukas Bambang.

Sebelumnya, oknum ketua RW 07 Cakung Timur ditangkap polisi karena diduga menggelapkan raskin.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1251 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1201 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1057 personDessy Suciati
  4. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye963 personDessy Suciati
  5. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye957 personTiyo Surya Sakti