You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
basuki tak masalahkan ojeg
.
photo doc - Beritajakarta.id

Basuki Tak akan Keluarkan Aturan Khusus Ojek

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama mengatakan, tidak perlu mengeluarkan peraturan khusus untuk mengatur operasional ojek di Ibukota.

Nggak usah keluarin peraturan khusus, nanti ojek juga hilang

"Nggak usah keluarin peraturan khusus, nanti ojek juga hilang," katanya, usai membuka Turnamen Futsal Piala Gubernur 2015 di Planet Futsal‎, Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (20/12).

Dikatakan Basuki, angkutan seperti ojek nantinya‎ akan hilang dengan sendirinya setelah sistem jalan berbayar atau Electronic Road Pricing (ERP) diterapkan. "Nanti kan jalan yang dilewati ERP nggak boleh buat motor. Kita sediakan bus tingkat," ujarnya.

Basuki: Selama Tidak Melanggar, Ojek Boleh Saja

Menurut Basuki, jika Pemprov DKI telah menyediakan armada bus tingkat gratis dengan jumlah banyak, penumpang ojek akan beralih ke bus tingkat.

"Kalau bus gratis begitu banyak. Kira-kira motor bisa jalan nggak? Kamu pasti nggak akan bisa masuk. Sekarang orang naik‎ ojek karena bus kita saat ini nggak streil," tuturnya.

Basuki optimistis, dengan strategi seperti ini, jumlah pengendara sepeda motor di Ibukota Jakarta akan berkurang signifikan. Sebab, masyarakat yang membawa sepeda motor, akan mencari tempat parkir dan menyambung bus tingkat gratis.

"Kamu pasti akan cari tempat parkir bayar Rp 5 ribu terus naik bus tingkat. Karena rugi dong, bayar buat beli bensin 1-2 liter, mending naik bus nggak bayar‎," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye8676 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2746 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1690 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1518 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1386 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik