You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Lahan Pemprov DKI di Pegadungan akan Dipatok
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

Lahan Pemprov DKI di Pegadungan akan Dipatok

Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta akan segera melakukan pematokan di lahan milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI di Kelurahan Pegadungan, Kalideres, Jakarta Barat. Untuk pemagaran lahan dengan luas 65 hektare tersebus akan dilakukan pada tahun depan.

Ya, kita buat patok dahulu, nanti tahun depan lahan tersebut dipagar keliling

"Tahun ini tidak ada alokasi anggaran untuk pemagaran seluruh lahan," ujar Ratna Diah Kurniati, Kepala Dinas Pertamanan dan Pemakaman DKI Jakarta, Senin (1/2).

Namun, lanjut Ratna, pihaknya akan turun ke lapangan serta berkoordinasi dengan pihak Kecamatan Kalideres dan Kelurahan Pengadungan untuk pengamanan aset lahan.

Lahan Pinggir Kali Pulo Jadi TPS Liar

"Kita akan minta bantuan aparatur di wilayah untuk mengetahui batas-batas milik milik warga dan punya pemerintah," katanya.

Ratna menambahkan, pihaknya akan membuat patok di sekeliling aset lahan seluas 65 hektare guna mengantisipasi penyerobotan tanah milik Pemprov DKI.

"Ya, kita buat patok dahulu, nanti tahun depan lahan tersebut dipagar keliling," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1232 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1203 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1170 personTiyo Surya Sakti
  4. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1136 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1064 personNurito