You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dirazia, Sopir Metromini Nyaris Tabrak Petugas
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Dirazia, Sopir Metromini Nyaris Tabrak Petugas

Dirazia petugas Suku Dinas Perhubungan dan Trasportasi Jakarta Selatan, sopir metromini nyaris menabrak petugas. Sopir metromini S 640 rute Pasar Minggu-Tanah Abang menolak berhenti saat diminta menunjukkan surat kendaraan.

Bilang sudah diperiksa, padahal mau kabur. Ternyata setelah diperiksa rem tidak berfungsi, begitu juga dengan wiper, dan vulkanisir ban.

Pantauan Beritajakarta.com, sopir metromini ini justru hendak tancap gas bergegas menghindari petugas. Kejadian ini langsung ditindak oleh Polisi Militer (PM)yang bertugas saat itu.

Kepala Seksi Pengawasan dan Pengendalian Sudinhubtrans Jakarta Selatan, Laura Leonika Harianja mengatakan, sopir mencoba menghindari razia dengan berdalih sudah diperiksa petugas sebelumnya. Padahal bus bernopol B 7008 DG tidak laik jalan.

Metromini Siap Gabung Transjakarta

"Bilang sudah diperiksa, padahal mau kabur. Ternyata setelah diperiksa rem tidak berfungsi, begitu juga dengan wiper, dan vulkanisir ban," kata Laura, Selasa (1/2).

Ditambahkan Laura, ketika petugas meminta kartu tanda pengemudi, Ia juga tidak memberikannya. Setelah dimintai keterangan, sopir tersebut ternyata sopir tembak.

"Dia juga tidak ada kartu pengenal pengemudi. Saat ini sopir diamankan petugas untuk dibina dan metromininya dikandangkan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4259 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1815 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1601 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1587 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1563 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik