You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Rencana Pembongkaran Kalijodo Disosialisasikan
.
photo doc - Beritajakarta.id

Rencana Pembongkaran Kalijodo Disosialisasikan

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta berencana menata kawasan Kalijodo dalam waktu dekat.

Kami masih akan melakukan sosialisasi, tentunya kami tidak bisa bergerak sendiri karena lebih banyak wilayah Jakut

Posisi kawasan Kalijodo diapit Kanal Banjir Banjir (KBB) dan Kali Item yang masuk dalam zona jalur hijau yang dikenal sebagai lokalisasi dan tempat hiburan bagi warga kelas menengah bawah.

Ketua RT 07/10 Kelurahan Angke, Maryamah mengatakan, sebagian besar kafe dan tempat hiburan di kawasan Kalijodo masuk wilayah Kecamatan Penjaringan, Jakarta Utara. Hanya ada satu kafe besar yang berada di Jakarta Barat,

Basuki akan Kirim Tank Tertibkan Kalijodo

Selain kafe, di tempat itu juga tumbuh subur usaha kontrakan yang dihuni oleh petugas keamanan, tukang parkir dan perempuan yang bekerja di tempat hiburan Kalijodo.

"Total sebanyak 100 Kepala Keluarga (KK) yang tinggal di RT 07, tapi itu di luar pendatang yang keluar masuk," ujarnya, Rabu (10/2).

Maryamah mengaku sejak lama telah mengetahui rencana pembongkaran bangunan di kawasan Kalijodo saat Gubernur DKI Jakarta masih dijabat Sutiyoso. 

Camat Tambora, Djaharuddin menuturkan, kawasan Kalijodo masuk dalam ruang terbuka hijau (RTH) berdasarkan Peraturan Daerah (Perda) Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) DKI Jakarta 2010-2030.

"Total ada 105 bangunan yang berada di Kelurahan Angke. Sisanya masuk wilayah Kecamatan Penjaringan," tuturnya.

Ia menambahkan, Pemprov DKI Jakarta akan menertibkan bangunan dan membangun taman atau Stasiun Pengisian Bahan Gas (SPBG) di kawasan Kalijodo.

"Kami masih akan melakukan sosialisasi, tentunya kami tidak bisa bergerak sendiri karena lebih banyak wilayah Jakut. Kami sedang berkoordinasi," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1468 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1326 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1074 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1015 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye986 personDessy Suciati