You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Administrasi Dukcapil Warga Kalijodo di Rusun akan Diubah
.
photo doc - Beritajakarta.id

Administrasi Dukcapil Warga Kalijodo di Rusun akan Diubah

Suku Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) Jakarta Timur, segera memproses administrasi kependudukan warga Kalijodo yang telah menempati Rusun Pulogebang, Cakung.

Warga yang sudah pindah ke rusun, nantinya akan mendapatkan undangan dari pengelola rusun untuk mengikuti layanan terpadu. Di situ kami akan melayani administrasi kependudukan warga

"Warga yang sudah pindah ke rusun, nantinya akan mendapatkan undangan dari pengelola rusun untuk mengikuti layanan terpadu. Di situ kami akan melayani administrasi kependudukan warga," ujar Ahmad Fauzi, Kepala Sudin Dukcapil Jakarta Timur, Selasa (23/2).

Jakbar akan Permudah Mutasi Sekolah Warga Kalijodo

Menurutnya, warga Kalijodo yang masuk ke Rusun Pulogebang, harus merubah data kependudukannya. Mulai dari KTP hingga Kartu Keluarga (KK). Jika tidak, maka mereka bisa terjaring razia saat Pemprov DKI menggelar Operasi Bina Kependudukan (Biduk). Pihaknya siap memfasilitasi untuk perubahan data penduduk ini.

Fauzi mengatakan, dalam pelayanan terpadu nanti ada tiga jenis pelayanan bagi warga. Yakni soal administrasi kependudukan, pembukaan rekening Bank DKI dan penandatanganan surat perjanjian warga baru di rusun.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2295 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1272 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1012 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye970 personTiyo Surya Sakti
  5. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye880 personAldi Geri Lumban Tobing