You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sekda Dukung Usulan DPRD DKI Audit Tata Ruang Jakarta
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Dinas Penataan Kota Harus Audit Bangunan di DKI

Sekretaris Daerah (Sekda) Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, Saefullah‎ meminta Dinas Penataan Kota melakukan pendataan terhadap sejumlah peruntukan lahan yang ada di DKI. Hal ini dilakukan untuk memenuhi keinginan dewan tentang audit tata ruang DKI.

Panggil saja Dinas Penataan Kota kita sama Biro Penataan Kota nanti dijelaskan. Apa yang ditanya pasti dijelaskan

"‎Boleh aja, ya dipanggil saja Dinas Penataan Kota kita sama Biro Penataan Kota nanti dijelaskan. Apa yang ditanya pasti dijelaskan‎," kata Saefullah di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (23/2).

Saefullah mengatakan, pendataan ini akan memperjelas informasi yang diterima oleh anggota dewan perihal peruntukan lahan di DKI. Ia menjelaskan, sejumlah pembangunan besar melibatkan Badan Koordinasi Penataan Ruang Daerah (BKPRD).

Bangunan di Kalijodo Melanggar RDTR

"‎‎Saya rasa itu semua diputuskan pada sidang BPKRD. Kalau misalnya keputusan-keputusan membangun mall, gedung-gedung bertingkat itu kan ada di youtube, di Beritajakarta.com juga ada setiap rapat untuk memutuskan diizinkan atau tidak," ungkapnya.

Sebelumnya, anggota DPRD DKI, ‎Steven Musa dari Komisi E meminta, Pemprov DKI mengaudit tata ruang ‎Jakarta. Ini dilakukan untuk mengetahui adanya mall atau bangunan yang menyalahi fungsi lahan di Ibukota.

"Saya menyarankan agar audit tata ruang dilakukan. Bisa dimulai dari daerah yang banyak gedung dan mall seperti kawasan Jakarta Pusat ," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4262 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1820 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1603 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1595 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1567 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik