You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Urai Kemacetan, Sosialisasi Rute Alternatif Akan Dilakukan
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Lalin Jalan Protokol akan Direkayasa

Uji coba penghapusan kebijakan 3 in 1 dilakukan Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta. Hasil evaluasi sementara menyebutkan terjadi peningkatan kemacetan di ruas jalan protokol hingga sekitar 24,35 persen. Karenanya Pemprov DKI pun segera melakukan rekayasa lalu lintas (lalin) untuk mengurai kemacetan.

Kami akan melakukan rekayasa lalin sebelum dan sesudah memasuki kawasan 3 in 1

Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta, Andri Yansyah mengatakan, dari hasil rapat evaluasi uji coba penghapusan 3 in 1 pekan ini, peningkatan kepadatan di ruas jalan protokol berbanding terbalik dengan jalan jolektor. Karena itu, Andri mengaku akan coba mengalihkan pengendara ke jalan alternatif.

Opsi Pengganti 3 in 1 Hanya ERP

"Kami akan melakukan rekayasa lalin sebelum dan sesudah memasuki kawasan 3 in 1. Kita akan pasang rambu pengalihan dan mensosialisasikannya secara efektif," ujar Andri, Minggu (10/4).

Dikatakan Andri, peningkatan kemacetan terjadi akibat pengendara yang saat diberlakukan 3 in 1 menggunakan jalan kolektor berpindah ke jalan protokol . Hasil pengamatan sepekan ini, terjadi tren masyarakat pengendara beralih ke kawasan jalur 3 in 1.

"Kami juga akan merekayasa pengaturan lampu lalu lintas yang berhubungan dengan kawasan 3 in 1. Ini hanya tren, biasanya pengendara akan kembali ke jalan kolektor, apalagi sekarang banyak aplikasi untuk memantau lalin," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye9034 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2766 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1727 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1543 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1404 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik