You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 16 Bangunan Liar di Kawasan Rusun Marunda Dibongkar Petugas
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

16 Bangunan Liar di Kawasan Rusun Marunda Dibongkar

16 bangunan liar semi permanen yang berada di areal luar Blok B Rumah Susun (Rusun) Marunda, Cilincing Jakarta Utara, dibongkar. Pembongkaran bangunan yang terbuat dari triplek dan kayu tersebut dilakukan untuk mensterilkan aset lahan milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI.

Penertiban bangunan kami lakukan untuk mempertahankan aset Pemprov DKI yang mereka duduki

Camat Cilincing, Siti Nurbaiti mengatakan 16 bangunan liar yang dibongkar sebelumnya difungsikan sebagai tempat usaha dagang makanan, pulsa, warung rokok hingga tambal ban. Dalam  pembongkaran itu, sedikitnya ada sebanyak 120 petugas gabungan dari Satpol PP, petugas Penanganan Prasarana Sarana Umum (PPSU), TNI dan Polri yang diterjunkan.

"Penertiban bangunan kami lakukan untuk mempertahankan aset Pemprov DKI yang mereka duduki," katanya, Rabu (27/4).

18 Bangunan Liar di Karet Kuningan Ditertibkan

Siti menuturkan, sesuai dengan prosedur, sebelum pembongkaran pihaknya melakukan sosialiasi kepada pemilik bangunan sejak satu bulan lalu. Namun karena tidak dindahkan, belasan bangunan di luar areal rusun tersebut akhirnya dibongkar pada hari ini.

"Hingga batas waktu yang ditentukan tidak juga dibongkar pemiliknya. Akhirnya terpaksa dibongkar petugas," ungkapnya.

Ia menambahkan, pasa pembongkaran, pihaknya akan mengerahkan petugas Satpol PP untuk melakukan monitoring. Hal tersebut dilakukan untuk mencegah adanya bangunan liar yang kembali berdiri di lokasi.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4005 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2774 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1744 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1553 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1416 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik