You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
200 Gerobak Akan Disalurkan Juni Mendatang
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

Juni, 200 Gerobak Mulai Disalurkan ke Lokbin

Bantuan gerobak untuk pedagang kaki lima (PKL) di lokasi binaan (lokbin) rencananya mulai disalurkan pada Juni 2016 mendatang. Sebagai tahap awal, gerobak akan disalurkan sebanyak 200 unit di sejumlah lokbin di Ibukota.

Kita sudah dapat contoh gerobaknya. Tahap awal 200 gerobak akan disalurkan bulan Juni mendatang

"Kita sudah dapat contoh gerobaknya. Tahap awal 200 gerobak akan disalurkan bulan Juni mendatang," kata Irwandi, Kepala Dinas Koperasi Usaha Mikro Kecil Menengah dan Perdagangan (KUMKMP) DKI Jakarta, Rabu (25/5).

Ia menyebutkan, sejumlah lokbin yang akan disalurkan gerobak ini di antaranya lokbin PKL di Jalan Cengkeh, Taman Sari Jakarta Barat dan lokbin bekas Gang Laler, Kemayoran, Jakarta Pusat. Gerobak yang nantinya disalurkan berbahan stainless steel dilengkapi rak piring, tempat tabung gas dan mini boks pendingin.

Pengadaan 1.000 Gerobak PKL Masuk Tahap Lelang

"Memang direncanakan gerobak yang disalurkan akan ditambah terus jumlahnya. Sehingga seluruh PKL binaan lebih tertib dan tertata," ujarnya.

Irwandi menambahkan, selain menggunakan dana dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) DKI Jakarta, penambahan gerobak kemungkinan bisa memakai dana Corporate Social Responsibility (CSR) dari pihak swasta. Sementara ini pihaknya telah menerima dua unit gerobak percontohan yang nantinya akan diproduksi dalam jumlah banyak.

"Kita tidak menutup bantuan dari CSR, karena kebutuhan gerobak pedagang masih cukup tinggi," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye9060 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2768 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1727 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1543 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1404 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik