Anak-anak Berlatih Karate di RPTRA Saharjo Mentas
access_time Minggu, 05 Juni 2016 16:25 WIB
remove_red_eye 8249
person Reporter : Aldi Geri Lumban Tobing
person Editor : Andry
Sedikitnya 40 anak dari jenjang pendidikan SD - SMP mengikuti latihan karate yang digelar di Ruang Publik Terpadu Ramah
Anak (RPTRA) Saharjo Mentas, Jl Saharjo RT 01/08, Menteng Atas, Setiabudi.Sebenarnya tidak ada batasan usia, tapi saat ini pesertanya anak-anak, paling kecil umur enam tahun
Pengelola RPTRA Saharjo Mentas, Marwiyah mengatakan, latihan karate mulai aktif seminggu setelah RPTRA ini diresmikan. Selanjutnya, kegiatan rutin diadakan setiap hari Senin dan Jumat mulai pukul 16.00 sampai 17.30. "Sebenarnya tidak ada batasan usia, tapi saat ini pesertanya anak-anak, paling kecil umur enam tahun. 40 anak dilatih oleh tiga pelatih," ujar Marwiyah, Jumat (5/6).
Ditambahkan Marwiyah, siapa pun boleh mengikuti latihan karate di RPTRA Saharjo Mentas. "Yang mau mendaftar langsung ke pelatih, kan ada formulirnya. Mereka (pelatih) punya pengurus sendiri. Kami pengelola hanya menyediakan tempat saja,” tandasnya.
Pembangunan RPTRA Perlu Peran Warga DKI