You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ratusan Pengurus PO Bus Demo di Terminal Pulogebang
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Ratusan Pengurus PO Bus Demo di Terminal Pulogebang

Sekitar 100 orang pengurus Perusahaan Otobus (PO) menggelar aksi demo di Terminal Pulogebang, Cakung, Jakarta Timur, Senin (13/6). Mereka menuntut agar kebijakan pemindahan PO dari Terminal Pulogadung ditunda hingga setelah lebaran Idul Fitri nanti.

Kalau kami dipindah ke sini, setoran tetap setinggi itu, siapa yang mau tanggung jawab

Para pengurus PO ini datang secara konvoi menggunakan sepeda motor. Mereka kemudian menuju terminal kedatangan, gedung C. Di sini lima orang perwakilan diterima pihak terminal.

Julistian Buyung, salah satu pengurus Kowanbisata di Terminal Pulogadung mengatakan, ada beberapa tuntutan yang diajukan, diantaranya ketersediaan loket penjualan tiket tidak sesuai dengan jumlah PO bus di Pulogadung.

Gerbang Tol Terminal Pulogebang Mula Dibuka untuk Umum

Pengelola Terminal Pulogebang hanya menyediakan 31 loket padahal jumlah PO bus mencapai 90 perusahaan. Bahkan dari jumlah itu yang terdata hanya sekitar 74 PO. "Masa loket yang tersedia hanya 31 unit. Sedangkan anggota kami ada sekitar 80-90 PO bus, sisanya akan dikemanakan? Kami minta loketnya diperbanyak," kata Buyung, Senin (13/6).

Ia juga pesimis jika penumpang di Terminal Pulogebang itu jumlahnya sebanyak di Pulogadung. Apalagi saat ini angkutan umum belum banyak masuk ke terminal itu. Hal ini jika dipaksakan akan berdampak pada jumlah setoran. Ia khawatir akan nombok setoran ke perusahaan lantaran sepinya penumpang.

Sejauh ini belum ada keterangan dari pengelola terminal. Kepala UPT Terminal Pulogebang, Nurhayati Sinaga belum dapat dikonfirmasi. "Ibu tidak bisa ditemui, lagi marah-marah dari tadi, maaf," tandas salah seorang petugas.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4317 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1855 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1801 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1680 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1632 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik