Transjakarta Tetap Beroperasi Normal Saat Pilpres
Bus Transjakarta tetap beroperasi normal saat pemungutan suara Pemilu Presiden (Pilpres) digelar 9 Juli lusa. Bus dengan jalur khusus ini tetap melayani penumpang seperti biasa, mulai pukul 05.00–22.00.
Transjakarta tetap beroperasi seperti biasa. Hanya saja agar seluruh awak Transjakarta yang piket pagi dapat menggunakan hak pilihnya maka akan ada pengaturan
“Transjakarta tetap beroperasi seperti biasa. Hanya saja, agar seluruh awak Transjakarta yang piket pagi dapat menggunakan hak pilihnya, maka akan ada pengaturan. Mekanismenya nanti diatur petugas di lapangan,” ujar Pargaulan Butar-Butar, Kepala BLU Transjakarta, Senin (7/7).
Dikatakan Pargaulan, pihak manajemen Trans
jakarta dan perwakilan awak bus hari menggelar rapat di kantor BLU Transjakarta di kawasan Cawang, Jakarta Timur untuk membahas mengenai teknis operasional bus Transjakarta saat Pilpres nanti. Namun pada prinsipnya, kata Pargaulan, pihak manajemen tetap memberikan kesempatan kepada seluruh karyawan untuk menggunakan hak pilihnya saat Pilpres nanti.Dikepung Massa, Copet di Transjakarta Terjun ke Kali"Saat Pemilu Legislatif lalu, Transjakarta juga beroperasi seperti biasa. Kami ingin pelayanan kepada masyarakat tetap berjalan meski ada event akbar sekalipun. Sehingga masyarakat juga tak ada yang dikecewakan,” ungkap Pargaulan.