You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pengerjaan Breakwater Di Tiga Pulau Permukiman Terus Dikebut
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pengerjaan Breakwater di Pulau Seribu Dikebut

Pengerjaan pembangunan pemecah ombak (breakwater) di kawasan perairan Pulau Panggang, Pulau Pramuka, dan Pulau Karya, Kepulauan Seribu terus dikebut.

dalam kurun waktu tiga bulan ini pembangunannya akan dipercepat

Kepala Suku Dinas Tata Air Kepulauan Seribu, Mustajab mengatakan, dari sembilan pulau berpenghuni, ketiga pulau itu lebih cepat progress pembangunnya.

"Dari sembilan pulau permukiman, breakwater yang maju proggres-nya adalah Pulau Pramuka, Pulau Panggang dan Pulau Karya. Ketiganya terus dikebut pengerjaannya," ujar Mustajab, Kepala Suku Dinas Tata Air Kepulauan Seribu, Rabu (20/7).

Konstruksi Breakwater di 3 Pulau Lebih Baik

Karena panjang breakwater yang berbeda, maka progress dimasing-masing pulau dinilai berbeda. Lebih detailnya panjang breakwater Pulau Panggang mencapai sekitar 594 meter, Pulau Pramuka mencapai 594 meter dan Pulau Karya panjangnya 369 meter.

"Harapan kami, dalam kurun waktu tiga bulan ini pembangunannya akan dipercepat sehingga jangan sampai terlambat karena bisa tidak selesai," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4298 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1842 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1733 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1644 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1619 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik