You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
KPKD Jaksel Pasang CCTV di Loket Pengajuan SPM
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

KPKD Jaksel Pasang CCTV di Loket Pengajuan SPM

Kantor Perbendaharaan dan Kas Daerah (KPKD) bekerjasama dengan Suku Dinas Komunikasi, Informatika dan Kehumasan Jakarta Selatan memasang closed circuit television (CCTV) di loket penerimaan surat perinta membayar (SPM).

Volume pengajuan dokumen SPM mengalami peningkatan pada akhir tri wulan tiga, puncaknya di bulan Oktober November, dan Desember

"Kita bisa melihat langsung betapa ramainya loket di akhir tahun. Volume pengajuan dokumen SPM mengalami peningkatan pada akhir tri wulan tiga, puncaknya di bulan Oktober November, dan Desember. Masuknya bukan puluhan, tapi ribuan, karena di sini melayani 145 SKPD/UKPD," kata Busro Murod, Kepala KPKD Jakarta Selatan, Senin (25/7).

DKI Mulai Gaji PHL TPST Bantar Gebang Per Agustus

Ke depan, sambung Busro, pihaknya berencana akan memasang satu unit CCTV lagi di ruang staf. Sehingga proses pelayanan bisa diawasi.

"Saya ingin mengembangkan sampai ruangan staf. Nanti proses yang dilakukan staf itu bisa kelihatan, kok SP2D nya lama sampai ke saya, numpuknya di mana nih, bisa kelihatan. Ini merupakan bentuk pengawasan terhadap percepatan pelayanan dan proses pencairan SP2D," tutur Busro.

Kepala Suku Dinas Kominfomas Jakarta Selatan, Lestari Ady Wiryono mengatakan, CCTV ini memantau pergerakan maupun aktivitas di loket dan ruang tunggu. Dikatakan Lestary, bersama dengan KPKD, pihaknya memiliki wacana untuk mengembangkan pemantauan CCTV melalui ponsel atau website.

"CCTV ini terkoneksi ke ruang monitoring CCTV Sudin Kominfomas dan bisa dimonitor ditingkat pimpinan Wali Kota," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2302 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1274 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1015 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye973 personTiyo Surya Sakti
  5. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye885 personAldi Geri Lumban Tobing