You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 DKI akan Pertahankan Aset Terminal Tipe A
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

DKI akan Bangun Perkulakan Sembako di Kramat Jati

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama berencana akan membangun perkulakan sembako di Pasar Kramat Jati. Ini untuk menekan harga sembako di Ibukota.

Kami mau mulai di Kramat Jati buka semacam perkulakan kayak Hypermarket, Indogrosir, supaya pedagang-pedagang belinya langsung tangan pertama

"Kami mau mulai di Kramat Jati buka semacam perkulakan kayak Hypermarket, Indogrosir, supaya pedagang-pedagang belinya langsung tangan pertama," kata Basuki, saat rapat pimpinan (rapim) di Balai Kota DKI Jakarta, Senin (25/7).

Basuki mengatakan, selama ini pedagang membeli sembako dengan harga yang mahal. Sehingga ketika sampai kepada masyarakat harganya juga melambung. "Kalau ada perkulakan seperti ini mereka bisa membeli dengan harga murah," ujarnya.

DRPD Apresiasi Operasi Pasar Selama Ramadan

Selama ini 70 persen dari gaji yang diterima oleh pegawai dibelanjakan untuk sembako. Sehingga pemerintah harus turun tangan dalam rangka menyediakan kebutuhan sembako dengan harga murah.

"Sembako itu menyumbang kira-kira 70 persen dalam UMP. Rakyat bagaimana nggak miskin, dapat gaji tapi 70 persen abis di sembako," ucapnya.

Pihaknya meminta PD Pasar Jaya untuk membangun perkulakan tersebut. Mengingat BUMD tersebut merupakan salah satu yang bergerak di bidang komoditi pangan. "Kami minta dukungan dari PD Pasar Jaya untuk membangunnya,' tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wali Kota Jaksel Bersilaturahmi ke Kediaman Ketua Umum Forkabi

    access_time19-05-2025 remove_red_eye24632 personTiyo Surya Sakti
  2. Kebakaran di Petojo Selatan Berhasil Dipadamkan Petugas

    access_time20-05-2025 remove_red_eye3063 personFolmer
  3. Komisi E Usul Penambahan SLB di Jakarta

    access_time18-05-2025 remove_red_eye1381 personFakhrizal Fakhri
  4. Muhammad Anwar Ingatkan Jajaran di Pemkot Jaksel Bekerja Optimal

    access_time19-05-2025 remove_red_eye1066 personTiyo Surya Sakti
  5. Lima Taman di Jakarta Resmi Buka 24 Jam

    access_time16-05-2025 remove_red_eye995 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik