You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DKI Lirik Lahan Eks Kebakaran di Kebon Kacang untuk RTH
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

DKI Lirik Lahan Eks Kebakaran di Kebon Kacang untuk RTH

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berupaya memperbanyak ruang terbuka hijau. Salah satunya adalah membeli lahan milik warga.

Saya minta Pak RW sama tokoh masyarakat untuk menghubungi pemilik, kalau memang bisa kita beli, kita beli sehingga kita bisa bikin ruang terbuka hijau

Kali ini, Wakil Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat melirik lahan eks kebakaran di Kebon Kacang, Gang Haji Said RT 08-09 RW 07.

"‎Saya minta Pak RW sama tokoh masyarakat untuk menghubungi pemilik, kalau memang bisa kita beli, kita beli sehingga kita bisa bikin ruang terbuka hijau," katanya sehabis menunaikan sholat Jumat di Masjid Jami Almak Mur di Jalan KH Mas Mansyur, Jumat (12/8)

13 Rumah di Kebon Kacang Terbakar

Djarot menegaskan, ruang terbuka hijau itu dapat digunakan warga setempat untuk menggelar berbagai kegiatan.

"Nanti bisa jadi digunakan untuk lapangan futsal, bermain bulu tangkis atau untuk malam hari kegiatan pengajian," tandasnya.

Sebelumnya pada Kamis (4/8), sebanyak 13 rumah warga di Gang Haji Said, RT 08-09 RW 07, Kelurahan Kebon Kacang, Jakarta Pusat terbakar, Kamis (4/8) sekitar pukul 02.35. Akibat kebakaran, kerugian ditaksir hingga atusan juta rupiah.‎‎‎

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Mengaku Nyaman, Rano Karno Bakal Rutin Naik Angkutan Umum ke Balai Kota

    access_time25-02-2025 remove_red_eye4054 personFolmer
  2. Dinas KPKP Sukses Gelar Sterilisasi Massal Kucing Jalanan

    access_time24-02-2025 remove_red_eye3375 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye2284 personNurito
  4. Pemprov DKI akan Gelar Pasar Pangan Murah di 193 Lokasi

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1590 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Operasi Tertib Trotoar di Jakpus Sasar Tiga Lokasi

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1376 personBudhi Firmansyah Surapati