You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Nelayan Pulau Sebira Akan Dites HIV/AIDS
.
photo doc - Beritajakarta.id

Nelayan Pulau Sebira akan Dites HIV/AIDS

Nelayan di Pulau Sebira, Kelurahan Pulau Harapan, Kepulauan Seribu Utara, akan menjalani tes Human immunodeficiency virus infection and acquired immune deficiency syndrome (HIV/AIDS). Pemeriksaan dilakukan sebagai antisipasi dini penyebaran HIV/AIDS.

Kami sudah gencar menggiatkan pemeriksaan HIV/AIDS kepada para nelayan Pulau Sebira

“Kami sudah gencar menggiatkan pemeriksaan HIV/AIDS kepada para nelayan Pulau Sebira," kata Edwin Nasli, Kepala Puskesmas Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Rabu (14/9).

Nelayan Pulau Sebira Takut Aksi Perompak

Ia mengatakan, pihaknya juga siap memberikan berbagai layanan kesehatan yang dibutuhkan warga Pulau Sebira. 

"Kami sudah siap dengan berbagai pelayanan kesehatan," ujarnya. 

Sementara Lurah Pulau Harapan, Murta'a menambahkan, sebagian besar dari 105 nelayan di Pulau Sebira berasal dari luar pulau.  Karena jauh dari pasangan, dikhawatirkan mereka rentan terjangkit HIV/AIDS.

"Pemeriksaan HIV/AIDS kepada para nelayan sebagai upaya antisipasi dini," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3658 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1058 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye900 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye895 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye857 personNurito