You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Nelayan Pulau Sebira Akan Dites HIV/AIDS
.
photo doc - Beritajakarta.id

Nelayan Pulau Sebira akan Dites HIV/AIDS

Nelayan di Pulau Sebira, Kelurahan Pulau Harapan, Kepulauan Seribu Utara, akan menjalani tes Human immunodeficiency virus infection and acquired immune deficiency syndrome (HIV/AIDS). Pemeriksaan dilakukan sebagai antisipasi dini penyebaran HIV/AIDS.

Kami sudah gencar menggiatkan pemeriksaan HIV/AIDS kepada para nelayan Pulau Sebira

“Kami sudah gencar menggiatkan pemeriksaan HIV/AIDS kepada para nelayan Pulau Sebira," kata Edwin Nasli, Kepala Puskesmas Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Rabu (14/9).

Nelayan Pulau Sebira Takut Aksi Perompak

Ia mengatakan, pihaknya juga siap memberikan berbagai layanan kesehatan yang dibutuhkan warga Pulau Sebira. 

"Kami sudah siap dengan berbagai pelayanan kesehatan," ujarnya. 

Sementara Lurah Pulau Harapan, Murta'a menambahkan, sebagian besar dari 105 nelayan di Pulau Sebira berasal dari luar pulau.  Karena jauh dari pasangan, dikhawatirkan mereka rentan terjangkit HIV/AIDS.

"Pemeriksaan HIV/AIDS kepada para nelayan sebagai upaya antisipasi dini," tandasnya. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1429 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1335 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1260 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1192 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1105 personFolmer