You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dua Reklame JPO di Jaksel Dibongkar
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Dua Reklame JPO di Jaksel Dibongkar

Dua reklame di jembatan penyeberangan orang (JPO) yang habis izinnya dibongkar. Selain itu, pembongkaran juga untuk mencegah JPO ambruk dan membahayakan pengguna jalan.

Secara bertahap semua reklame di JPO yang tak berizin kita bongkar. Semua ada 75 dan hanya satu yang punya izin di Jalan Sudirman

Reklame yang dibongkar yakni di JPO Warung Jati Barat, Pasar Minggu serta di JPO Pondok Indah, Jalan Sultan Iskandar Muda, Kebayoran Lama.

"Secara bertahap semua reklame di JPO yang tak berizin kita bongkar. Semua ada 75 dan hanya satu yang punya izin di Jalan Sudirman," ujar Andri Yansyah, Kepala Dinas Perhubungan dan Transportasi DKI Jakarta, Sabtu (8/10).

Penurunan Reklame di JPO Dimulai

Menurutnya, JPO akan dikembalikan fungsinya. Sehingga masyarakat pengguna JPO bisa lebih aman dan nyaman.

"Kita kembalikan fungsi, untuk kenyamanan pengguna JPO. Kalau ada iklan jadi tertutup, kenyamanan dan keselamatan jadi terganggu tidak terpantau aktifitas di dalam JPO karena tertutup iklan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Tiga ASN Berprestasi Pemprov DKI Terima Penghargaan dari Gubernur

    access_time07-05-2025 remove_red_eye4562 personDessy Suciati
  2. Rano Ajak PPSU dan Petugas Gulkarmat Nobar Film

    access_time08-05-2025 remove_red_eye1422 personBudhi Firmansyah Surapati
  3. Pemprov DKI-Kabupaten Karawang Perkuat Kerja Sama Pangan

    access_time06-05-2025 remove_red_eye1349 personDessy Suciati
  4. Dilantik Jadi Kadiskominfotik, Budi Awaluddin Naik Transjakarta ke Balai Kota

    access_time07-05-2025 remove_red_eye1314 personFolmer
  5. Legislator Dukung Pembangunan Rusun Rorotan

    access_time10-05-2025 remove_red_eye992 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik