You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sebanyak 7.640 personel gabungan dari Polda, Polres, TNI, dan juga Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI
Polda Metro Jaya memfokuskan pengamanan lingkungan dalam Operasi Ketupat tahun ini. Sebab, banyak rumah yang ditinggal pemiliknya untuk mudik ke kampung halaman..
photo doc - Beritajakarta.id

Polda Fokuskan Pengamanan Rumah Kosong

Polda Metro Jaya memfokuskan pengamanan lingkungan dalam Operasi Ketupat tahun ini. Sebab, banyak rumah yang ditinggal pemiliknya untuk mudik ke kampung halaman.

Karena kita bukan menjadi daerah tujuan mudik, tapi daerah pemberangkatan. Sudah pasti banyak rumah kosong ditinggal mudik

Sebanyak 7.640 personel gabungan dari Polda, Polres, TNI, dan juga Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta disiapkan dalam Operasi Ketupat 2014.

"Karena kita bukan menjadi daerah tujuan mudik, tapi daerah pemberangkatan. Sudah pasti banyak rumah kosong ditinggal mudik," kata Kombes Pol Rikwanto, Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kamis (24/7).

7.640 Polisi Siap Amankan Ibu Kota Selama Mudik

Pihaknya, kata Rikwanto, juga mendirikan ratusan pos pengamanan di beberpa titik strategis di ibu kota. Hal ini dimaksudkan untuk memudahkan warga melapor apabila terjadi pungutan liar (pungli) dan pemerasan oleh oknum tertentu. 

"Sampai saat ini, ada sebanyak 120 pos pengamanan di seluruh wilayah Jakarta, terutama tempat keramaian seperti terminal dan tempat wisata," ujarnya.

Pasalnya, kata Rikwanto, banyak perusahaan yang melaporkan menjadi korban pemerasan oleh oknum-oknum tertentu. "Ada laporan kalau banyak pungutan liar berbentuk proposal minta sumbangan santunan anak yatim, bahkan ada kelompok premanisme yang berdalih untuk THR atau zakat," ungkapnya.

Karena itu, kata Rikwanto, bagi warga maupun perusahaan yang menjadi korban pemerasan oleh oknum-oknum tertentu bisa melaporkan ke pos terdekat.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2263 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1265 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1222 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1076 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye999 personDessy Suciati