You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Soni : Pembangunan di DKI Jakarta Harus Berbasis Budaya Betawi
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Pembangunan Jakarta Harus Berbasis Budaya Betawi

Mengenai regulasi, sekarang sudah tidak ada lagi permasalahan kendala untuk mengembangkan budaya Betawi di wilayah Jakarta dan sekitarnya

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono menekankan, pembangunan di DKI Jakarta harus berbasis budaya Betawi. Terlebih, saat ini telah diterbitkan Peraturan Daerah (Perda) no 4 tahun 2015 tentang Pelestarian Kebudayaan Betawi dan Peraturan Gubernur (Pergub) tentang Ornamen Betawi.

Menurut Soni sapaan akrab Sumarsono, budaya Betawi merupakan pondasi untuk meletakan semua aspek pembangunan di wilayah Jakarta seperti ekonomi, infrastruktur, dan sebagainya.

Budaya Betawi Terus Dikembangkan di Event Nasional & Internasional

"Mengenai regulasi, sekarang sudah tidak ada lagi permasalahan kendala untuk mengembangkan budaya Betawi di wilayah Jakarta dan sekitarnya, karena Perda sudah diterbitkan dan tanggal 4 November 2016 lalu," ungkap Soni saat melakukan kunjungan kerja ke Kawasan Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan, Jagakarsa, Selasa (22/11).

Dikatakan Soni, perkembangan Jakarta yang semakin cepat tidak boleh mematikan budaya Betawi. Pembangunan apapun di sebuah daerah harus mengakar kepada budaya setempat. Maka itu, dengan diterbitkannya Pergub tentang Ornamen Betawi adalah cara bagaimana membangun Jakarta dengan rasa dan nuansa Betawi.

"Betawi harus dikembalikan kepada jati dirinya. Semua potret kehidupan Betawi masa lalu kita hadirkan," tandas Soni.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4013 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2774 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1745 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1555 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1418 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik