Murid dan Guru TK Dilatih Penanganan Kebakaran
access_time Jumat, 02 Desember 2016 21:00 WIB
remove_red_eye 5751
person Reporter : TP Moan Simanjuntak
person Editor : Nani Suherni
Sebanyak 32 murid dan guru salah satu T
K di Kelurahan Cengkareng Barat, Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat mendapat sosialisasi dan pelatihan penanganan dini kebakaran.Anak-anak umumnya suka bermain api entah itu korek api dan lain sebagainya
Kepala Seksi Partisipasi Masyarakat (Partimas) Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Barat, Setyasih mengatakan, sosialisasi dan praktik penanganan dini kebakaran penting dilakukan pada seluruh lapisan masyarakat, dari anak usia dini hingga orang dewasa.
"Anak-anak umumnya suka bermain api entah itu korek api dan lain sebagainya. Dan itu sangat berbahaya karena jadi salah satu faktor penyebab terjadinya kebakaran," ujar Setyasih, Jumat (2/12).
Pelatihan Penanganan Kebakaran Digelar di Taman Waduk Pluit"Dalam kegiatan itu, para murid dan guru kami ajarkan cara memadamkan api saat terjadi kebakaran dengan APAR dan air dari selang," tandasnya.