You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Waduk Setu Diusukkan Jadi Obyek Wisata Khas Betawi
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Waduk Setu Diusulkan Jadi Obyek Wisata

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Timur, akan mendorong kawasan Waduk Setu, Cipayung, menjadi obyek wisata bernuansa Betawi, seperti Setu Babakan di Jagarkasa, Jakarta Selatan. 

Ada panggung hiburannya, kuliner, tempat bermain anak dan arena memancing ikan

Menurut Wali Kota Jakarta Timur, Bambang Musyawardhana, kawasan Waduk Setu cocok dijadikan obyek wisata, karena lokasinya yang rimbun dan dekat dengan permukiman warga. Nantinya, di sana bisa dibangun panggung hiburan, pusat kuliner serta arena bermain anak.  

Pembangunan Waduk Cimanggis Sudah 20 Persen

"Kami akan prioritaskan menata embung atau waduk jadi obyek wisata. Ada panggung hiburannya, kuliner, tempat bermain anak dan arena memancing ikan," kata Bambang, Kamis (9/3).

Sebagai langkah awal, pihaknya akan mengusulkan hal ini ke tingkat provinsi agar cepat direalisasikan. 

Camat Cipayung, Iin Mutmainah menambahkan, dengan dijadikannya kawasan waduk menjadi obyek wisata, tentu akan meningkatkan perekonomian warga sekitar. Warga, kata Iin, bisa membuka usaha mulai dari kuliner, aksesori hingga kerajinan tangan lainnya. 

"Cipayung memiliki banyak potensi lahan yang dijadikan obyek wisata. Salah satunya Waduk Setu. Kita dorong untuk dijadikan obyek wisata," kata Iin.

Waduk seluas empat hektare ini, sekarang hanya dimanfaatkan warga untuk memancing dan sekadar rekreasi tanpa dilengkapi hiburan. Iin mengaku, sudah meminta unit terkait untuk mengecek kadar kandungan air serta kedalaman waduk agar bisa ditaburi benih ikan dan layak dijadikan sarana bermain air. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4045 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2783 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1758 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1561 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1425 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik