You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
PD Pasar Jaya Layani Pembelian Daging Secara Online
.
photo doc - Beritajakarta.id

PD Dharma Jaya Layani Pembelian Daging Secara Online

Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) DKI Jakarta, PD Dharma Jaya, membuka layanan penjualan daging secara online melalui website www.belidaging-dj.com. Layanan ini untuk mempermudah warga mendapatkan daging segar dengan fasilitas pembelian pesan antar di wilayah Jakarta. 

Nanti kami antar langsung dagingnya sampai ke rumah

Direktur Utama PD Dharma Jaya, Marina Ratna Dwi Kusuma Jati mengatakan, layanan transaksi online ini sudah berjalan sejak dua pekan lalu. Selain website resmi, warga juga bisa membeli lewat aplikasi Tokopedia. 

Suplai Daging Jelang Ramadan dan Lebaran akan Ditambah

"Nanti kami antar langsung dagingnya sampai ke rumah," kata Marina, Rabu (10/5).

Ditambahkan Marina, pihaknya memberikan layanan antar gratis bagi warga yang belanja minimal Rp 200 ribu dengan jarak antar maksimal 25 kilometer dari Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Cakung, Jakarta Timur. 

"Kalau di bawah Rp 200 ribu kena ongkos kirim. Jika di atas Rp 200 ribu free ongkos kirim," tuturnya.

Untuk mengantar pesanan daging segar ke konsumen, lanjut Marina, pihaknya sudah menyiapkan 12 armada sepeda motor. Setiap satu armada bisa mengangkut sebanyak 60 kilogram daging sapi segar.

"Kita siagakan 12 sepeda motor untuk keliling wilayah Jakarta. Satu armada bisa bawa 60 kilogram daging sapi," ucapnya. 

Beberapa daging segar unggulan dari PD Dharma Jaya antara lain, daging sop dengan harga Rp 77 ribu per kilogram. Daging sapi paha depan Rp 85 ribu per kilogram, daging giling Rp 70 ribu per kilogram, daging slice Rp 100 ribu per kilogram dan daging potongan rendang Rp 98 ribu per kilogram. 

Kemudian, ada juga daging sapi paha depan chill lokal Kupang dengan harga Rp 99 ribu per kilogram, daging sengkel chill lokal Kupang Rp 99 ribu per kilogram, serta daging sapi paha belakang chill lokal Kupang Rp 99.500 per kilogram.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pimpinan Operator dan Mitra Diajak Merasakan Layanan Transjakarta

    access_time10-07-2025 remove_red_eye1384 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye1054 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Transjakarta Didorong Kembangkan Layanan Strategis

    access_time11-07-2025 remove_red_eye957 personFakhrizal Fakhri
  4. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye830 personFakhrizal Fakhri
  5. Pemprov DKI Siapkan Program Jangka Menengah dan Panjang Pengendalian Banjir

    access_time11-07-2025 remove_red_eye783 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik