You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
UMKM Didorong Melek Teknologi
.
photo doc - Beritajakarta.id

UMKM Diminta Manfaatkan Perkembangan Teknologi

Usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM) di DKI Jakarta diminta mampu memanfaatkan perkembangan teknologi untuk kemajuan usahanya.

Inovasi serta pemanfaatan teknologi menjadi ciri utama usaha UMKM yang berhasil

Sekretaris Daerah Provinsi DKI Jakarta, Saefullah mengatakan, UMKM harus mampu melihat peluang melalui digital market dengan cara menyesuaikan konsep pemasaran dan keahlian tenaga kerja berbasis ekonomi digital.

"UMKM harus siap menghadapi era Masyarakat Ekonomi Asean (MEA). Inovasi serta pemanfaatan teknologi menjadi ciri utama UMKM yang berhasil," ujar Saefullah, Kamis (25/5).

Hadapi MEA, Elemen Otonomi Daerah Harus Ditata

Ia menambahkan, bisnis startup serta ekonomi kreatif seperti kuliner dan dunia seni berkembang dengan begitu pesat di Ibukota.

Aplikasi teknologi terbaru akan membuat UMKM mempunyai kemampuan bersaing di tingkat regional dan global serta memungkinkan ekspor perdagangan berbasis transaksi online.

"Bisnis yang sarat teknologi dan kreativitas tersebut menjadi pola baru untuk mendorong pertumbuhan ekonomi di Jakarta," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2320 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1279 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1027 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye981 personTiyo Surya Sakti
  5. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye894 personAldi Geri Lumban Tobing