You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Uji Coba Penutupan Perlintasan KA Pisangan Baru Dimulai
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Uji Coba Penutupan Perlintasan KA Pisangan Baru Dimulai

Perlintasan kereta api (KA) Pisangan Baru, Matraman, Jakarta Timur, ditutup untuk uji coba. Ini dilakukan untuk menghindari kecelakaan dan mengurangi kemacetan.

Kita tutup namun ini sifatnya masih uji coba sampai 3 Juli mendatang. Jika efektif maka akan diteruskan

Kepala Seksi Lalu Lintas Suku Dinas Perhubungan Jakarta Timur, Andreas Eman mengatakan, uji coba penutupan perlintasan sebidang Kebon Sereh, Pisangan Baru, dilakukan mulai tanggal 26 Mei pukul 24.00 kemarin. Rencananya uji coba akan dilakukan hingga 3 Juli mendatang. Penutupan dilakukan menggunakan beton MCB

"Kita tutup namun ini sifatnya masih uji coba sampai 3 Juli mendatang. Jika efektif maka akan diteruskan," kata Andreas, Minggu (28/5).

Perlintasan Kereta Api di Pisangan Baru Ditutup Mulai 26 Mei

Selama uji coba penutupan pintu perlintasan ini, kendaraan dialihkan ke perlintasan berikutnya di Pasar Enjo yang jaraknya sekitar 300 meter.

"Penutupan perlintasan kereta api ini untuk memberikan keamanan dan kenyamanan pengendara. Karena ini kawasan double-double track," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1540 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1532 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1339 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1241 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pelaku UMKM di Pulau Tidung Bisa Segera Gunakan Loksem KS 02

    access_time17-01-2025 remove_red_eye900 personAnita Karyati