You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dinas CKTRP akan Gelar Sepeda Santai ke Kota Tua
.
photo doc - Beritajakarta.id

Dinas CKTRP akan Gelar Sepeda Santai ke Kota Tua

Dinas Cipta Karya, Tata Ruang dan Pertanahan (DCKTRP) DKI Jakarta, akan menggelar kegiatan sepeda santai bertajuk "Citata Gowes Heritage", Sabtu (29/7).

Kita berharap kegiatan akan meningkatkan silaturahim dan keakraban keluarga besar DCKTRP.

Selain meningkatkan keakraban karyawan, kegiatan yang diikuti keluarga besar DCKTRP ini juga bertujuan mensosialisasikan kawasan Kota Tua.

Sudin CKTRP Jaksel Akan Periksa 120 Bangunan Bermasalah

Kepala Seksi Pemetaan Bidang Pertanahan dan Pemetaan DCKTRP DKI Jakarta, Yudhi Nurcahyo mengatakan, kegiatan sepeda santai akan dimulai dari kantor DCKTRP di Jatibaru menuju Museum Bahari dan Pelabuhan Sunda Kelapa.

"Setelah itu menuju Kota Tua. Di sana peserta beserta keluarga diperkenankan menikmati suasana dan berfoto-foto sebelum kembali ke kantor," katanya, Kamis (27/7).

Rencananya kegiatan digelar mulai pukul 06.30 hingga 13.00. Selama perjalanan peserta diharapkan memakai perlengkapan tambahan lainnya. 

"Kita berharap kegiatan akan meningkatkan silaturahmi dan keakraban keluarga besar DCKTRP. Selain itu, juga untuk mempopulerkan kawasan Kota Tua," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4288 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1837 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1710 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1634 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1615 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik