You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jakbar Akan Gelar Bimtek Proklim
.
photo doc - Beritajakarta.id

Pemkot Jakbar akan Gelar Bimtek Program Kampung Iklim

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat, akan menggelar bimbingan teknis (Bimtek) pengisian data Program Kampung Iklim (Proklim), pada 13-14 Februari nanti. 

Camat dan lurah harus melakukan pembinaan dan pendampingan Proklim skala RW

Wali Kota Jakarta Barat, Anas Efendi, meminta seluruh camat dan lurah serta instansi terkait lainnya agar mengoordinasikan lokasi Proklim skala rukun warga (RW) untuk diusulkan ke tingkat provinsi dan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan.

Pemkot Jakbar Gelar Bimtek Pemahaman KIP

“Camat dan lurah harus melakukan pembinaan dan pendampingan Proklim skala RW,” kata Anas Efendi, Senin (12/8).

Dikatakan Anas, pembinaan dan pendampingan yang dimaksud adalah budidaya pertanian rendah emisi gas rumah kaca (GRK) dan peningkatan tutupan vegetasi, pengelolaan dan pemanfaatan sampah, pengendalian penyakit terkait iklim, peningkatan ketahanan pangan dan energi, serta urban farming. 

Ia menambahkan, saat ini pihaknya telah melakukan pendataan lokasi proklim dari 56 kelurahan dan delapan kecamatan di Jakarta Barat. 

"Jumlah Proklim skala RW mencapai sekitar 85 lokasi," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1473 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1335 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1077 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1027 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye991 personDessy Suciati