You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jaksel Ajak Warga Perangi Narkoba
.
photo Erna Martiyanti - Beritajakarta.id

Pemkot Jaksel Ajak Warga Perangi Narkoba

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Selatan mengajak warga untuk memerangi narkoba di lingkungan masing-masing. Ajakan tersebut diserukan menyusul banyaknya kalangan selebriti yang tertangkap tangan mengkonsumsi narkoba di wilayahnya.

Saya mengingatkan warga agar tidak menggunakan narkoba. Narkoba dan bandar itu merusak bangsa

"Saya mengingatkan warga agar tidak menggunakan narkoba. Narkoba dan bandar itu merusak bangsa," ujar Arifin, Wakil Wali Kota Jakarta Selatan dalam acara Deklarasi dan Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Polres Jakarta Selatan terkait Pencegahan Pemberantasan Peredaran Gelap Narkoba, Kamis (22/2).

Arifin mengapresiasi langkah Polres Jakarta Selatan yang menginisiasi kerja sama dalam pencegahan dan pemberantasan narkoba ini. Melalui gerakan ini, peredaran narkoba di wilayahnya diharapkan bisa dicegah.

Disparbud Diminta Tingkatkan Pengawasan Tempat Hiburan Malam

"Kegiatan ini salah satu langkah perang terhadap narkoba. Harus ada gerakan bersama, gerakan masyarakat secara masif yang melibatkan seluruh komponen bangsa," ucapnya.

Ia juga mendorong camat, lurah, RW hingga RT untuk memantau warga di wilayahnya masing-masing. Terlebih di Jakarta Selatan terbilang ada cukup banyak permukiman padat yang rentan peredaran narkoba.

"Kami dorong kelurahan, RT, RW untuk menciptakan kampung bebas narkoba. Harus ada kepedulian dari masyarakat," ucapnya.

Menurut Arifin, selama ini pihaknya bersama Badan Narkotika Nasional (BNN) rutin melakukan tes urine kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS). Hal tersebut dilakukan untuk mencegah peredaran narkoba di lingkungan pegawai.

"Internal pegawai akan terus diperiksa rutin. Jika terbukti konsumsi narkoba tentu akan dikenakan sanksi tegas," tegasnya.

Arifin juga menegaskan, akan melakukan pemantauan terhadap tempat-tempat hiburan yang ada di Jakarta Selatan. Sesuai dengan instruksi Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan, tempat hiburan yang ditemukan menjadi tempat peredaran narkoba akan ditutup.

"Untuk tempat hiburan, jika ditemukan ada peredaran narkoba, maka akan ditutup," tuturnya.

Sementara itu, Wakapolres Jakarta Selatan, AKBP Budi Sartono menegaskan akan berusaha untuk menjemput bola dalam memerangi narkoba. Pada kesempatan hari ini, pihaknya mengundang berbagai stakeholder untuk bersama-sama memerangi narkoba.

"Kita bersama-sama berkomitmen melakukan pencegahan narkoba," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1226 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1147 personTiyo Surya Sakti
  3. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1126 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1059 personNurito
  5. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1024 personAldi Geri Lumban Tobing