You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Selamatkan Balita Terjepit di Selokan, Anies Apresiasi Personel Gulkarmat
.
photo Mustaqim Amna - Beritajakarta.id

Selamatkan Balita Terjepit di Selokan, Anies Apresiasi Personel Gulkarmat

Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan memberikan apresiasi khusus kepada enam personel Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) yang bertugas di Sektor 9 Pasar Minggu dengan mengajak makan siang bersama.

Saya mengundang mereka ke Balai Kota untuk menyampaikan apresiasi

Apresiasi ini diberikan karena mereka berhasil menyelamatkan balita berusia 4,5 tahun bernama Nuraisah yang terjepit di selokan Jalan Hortikultura, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Adapun keenam personel tersebut yakni, Ari Santoso, Adi Ismanto, Andang Wichaksono, Jumadi, M Taufik, dan Ibnu Zar Alghifari.

"Saya mengundang mereka ke Balai Kota untuk menyampaikan apresiasi. Ini menjadi contoh bagi petugas dan aparat di lapangan untuk dapat bekerja dengan tanggap, cepat dan tuntas," kata Anies, Selasa (6/3).

Petugas Evakuasi 70 Warga Terjebak Genangan

Anies menambahkan, dirinya meminta Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait untuk memberikan perhatian agar korban benar-benar pulih kesehatannya, termasuk secara psikis.

"Bukan hanya luka fisik yang perlu jadi perhatian, tetapi juga pengalaman traumatik. Saya minta dipantau dan dibantu jika membutuhkan konseling," terangnya.

Sementara, Kepala Pleton Grup A Sektor 9 Pasar Minggu, Ari Santoso mengungkapkan, proses penyelamatan dimulai setelah pihaknya menerima laporan dari warga, Senin (5/3) sekitar pukul 20.40.

"Alhamdulillah, setelah kurang lebih 60 menit berjuang, kami berhasil melakukan evakuasi balita yang terjepit di selokan itu," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1477 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1343 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1080 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1031 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye994 personDessy Suciati