Groundbreaking Jakgrosir di Pulau Tidung Kecil Dilakukan 9 Mei
access_time Selasa, 24 April 2018 22:01 WIB
remove_red_eye 1272
person Reporter : Wuri Setyaningsih
person Editor : F. Ekodhanto Purba
Groundbreaking atau peletakan batu pertama pembangunan Jakgrosir di Pulau Tidung Kecil, Kepulauan Seribu rencananya dilakukan pada 9 Mei mendatang.
Direktur Utama PD Pasar Jaya, Arief Nasrudin mengatakan, groundbreaking tersebut merupakan arahan dari gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta.
"Groundbreaking ini merupakan arahan dari Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta tentang pendistribusian pangan, khususnya di Kepulauan Seribu," ujar Arief, Selasa (24/4).
Persiapan Aquathlon di Pulau Tidung Capai 80 PersenDikatakan Arief, untuk estimasi waktu pembangunannya akan memakan waktu sekitar tiga bulan.
"Dengan kata lain, pembangunan Jakgosir ini akan rampung dan diharapkan dapat dioperasikan pada September 2018," tandasnya.