Aset Pemprov DKI Bakal Disensus BPAD
access_time Selasa, 29 Mei 2018 19:10 WIB
remove_red_eye 2445
person Reporter : TP Moan Simanjuntak
person Editor : Budhy Tristanto
Badan Pengelolaan Aset Daerah (BPAD) DKI Jakarta, berencana melakukan sensus terhadap aset milik pemprov, mulai Juni nanti.
Agar penanganan aset lebih jelas, menyeluruh dan maksimal, kami akan lakukan sensus seluruh aset Pemprov DKI tahun ini
Kepala BPAD DKI Jakarta, Achmad Firdaus mengatakan, sensus penting dilakukan agar pencatatan aset dapat lebih menyeluruh dan maksimal.
Pemprov DKI Tindak Lanjuti Temuan BPK"Agar penanganan aset lebih jelas, menyeluruh dan maksimal, kami akan lakukan sensus seluruh aset Pemprov DKI tahun ini," ujar Firdaus, Selasa (29/5).
Dia menambahkan, pihaknya juga akan berkoordinasi dengan Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) yang memiliki Sistem Informasi Manajeman Akuntansi Keuangan Barang Milik Negara (SIMAK BMN).
"Dengan adanya koordinasi itu, maka sistem yang dimiliki Pemprov DKI soal aset dapat nge-link atau terintegrasi dengan SIMAK BMN, hingga DJKN dapat mengetahui jumlah kekayaan Pemprov DKI," tandasnya.