You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
mengakibatkan 100 ribu warga setempat masih menganggur.
Jakarta Utara merupakan wilayah dengan jumlah populasi penduduk cukup besar yaitu sekitar 1.468.840 jiwa penduduk .
photo doc - Beritajakarta.id

100 Ribu Warga Jakut Masih Menganggur

Jakarta Utara merupakan wilayah dengan jumlah populasi penduduk cukup besar yaitu sekitar 1.468.840 jiwa penduduk. Besarnya jumlah penduduk tersebut, menjadi persoalan tersendiri bagi masalah ketersediaan lapangan kerja. Bahkan, karena tidak terserapnya seluruh angkatan kerja yang ada, mengakibatkan 100 ribu warga setempat masih menganggur.

Kita perkirakan dengan adanya lulusan baru ada penambahan. Sekitar 3-4 ribu pengangguran baru

Dari data yang dimiliki Sudin Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jakarta Utara, jumlah pengangguran terbuka di DKI Jakarta, mencapai lebih dari 500 ribu orang. Dari jumlah tersebut sekitar 100 ribu di antaranya merupakan warga Jakarta Utara.

Kepala Sudin Tenaga Kerja dan Transmigrasi Jakarta Utara, Mujiono mengatakan, dari jumlah tersebut mayoritas pengangguran merupakan usia produktif antara 18-35 tahun. Diperkirakan jumlahnya akan meningkat saat terjadinya kelulusan sekolah Juli tahun depan.

Angka Pengangguran di Jaktim Diprediksi Meningkat

"Kita perkirakan dengan adanya lulusan baru ada penambahan. Sekitar 3-4 ribu pengangguran baru," tegasnya, Selasa (28/10).

Untuk menanggulangi jumlah pengangguran tersebut, pihaknya menggelar Job Fair di salah satu pusat perbelanjaan di Koja selama dua hari yang mulai digelar, Selasa (28/10) dan Rabu (29/10). Sebanyak 3.724 lowongan untuk pelamar kerja disediakan oleh sekitar 50 perusahaan.

"Antusiasmenya cukup tinggi. Pada hari pertama saja, sekitar 3.200 pencari kerja yang berusia dari 18-30 tahun memenuhi Job Fair yang kami gelar," tandasnya.

Warga RW 19 Kelurahan Tugu Utara, Faturahman (26) mengaku, antusias dengan adanya Job Fair tersebut. Namun, pria lulusan salah satu perguruan tinggi swasta di Jakarta itu berharap ke depan Job Fair digelar di gedung pemerintah sehingga biaya parkirnya lebih murah.

"Kalau di mal parkirnya mahal. Sementara kita kan tidak bisa satu dua jam mengunjungi Job Fair," harapnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye7651 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2536 personNurito
  3. Pramono-Rano Doakan Santri Gontor Berhasil dalam Menuntut Ilmu

    access_time08-04-2025 remove_red_eye1082 personDessy Suciati
  4. Ketua Komisi B Usulkan Rute Baru Transjabodetabek

    access_time12-04-2025 remove_red_eye941 personFakhrizal Fakhri
  5. Ketua DPRD Dukung Upaya Pemprov DKI Perbaiki Fasilitas RDF Plant Rorotan

    access_time10-04-2025 remove_red_eye753 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik