You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Jaktim Terima Bantuan Mobil Perpustakaan Keliling
.
photo doc - Beritajakarta.id

Pemkot Jaktim Dapat Bantuan Mobil Perpustakaan Keliling

Untuk menunjang aktivitas pendidikan, khususnya di daerah Jakarta Timur, Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Timur mendapat bantuan satu unit mobil perpustakaan keliling dari PT Angkasa Pura II.

Bantuan ini kita berikan untuk menunjang sarana pendidikan di masyarakat, terutama dalam mengembangkan minat baca

"Bantuan ini kami berikan untuk menunjang sarana pendidikan masyarakat, terutama dalam mengembangkan minat baca," ujar Laurensius Manurung, Direktur Keuangan PT Angkasa Pura II, Kamis (30/10).

Dikatakan Laurensius, di dalam mobil perpustakaan keliling tersebut dilengkapi sarana penunjang lainnya. Selain itu, pihaknya juga menyediakan 500 judul buku dengan jumlah koleksi hingga 3.000 buku.

Basuki Ingatkan Pentingnya Membaca

“Total nilai bantuan  mencapai Rp 383.600.000, kita harapkan bantuan ini dapat dimanfaatkan oleh Kantor Perpustakaan dan Arsip Jakarta Timur dengan sebaik-baiknya,” kata Laurensius.

Walikota Jakarta Timur, H.R. Krisdianto, berharap, bantuan tersebut dapat berkontribusi mencerdaskan masyarakat khususnya di Jakarta Timur.  

“Bantuan  mobil perpustakaan keliling ini merupakan wujud kepedulian untuk mencerdaskan bangsa,” ucapnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4306 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1845 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1755 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1651 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1625 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik